Dua Gudang Produksi Pabrik Pengolahan Minyak Kelapa Ludes Terbakar - Diksi Today

Senin, 04 Juli 2022

Dua Gudang Produksi Pabrik Pengolahan Minyak Kelapa Ludes Terbakar

Kebakaran PT Indo Oil Perkasa Tbk yang beralamatkan di Jalan Raya Perning KM 22, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto.

LN News Today(Mojokerto) - Kebakaran terjadi pabrik pengolaham minyak kelapa di Jalan Raya Perning KM 22, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, Senin (4/7/2022). Asap tebal hitam membumbung tinggi dari atas bangunan bagian belakang PT Indo Oil Perkasa Tbk tersebut. 

Sedikitnya tujuh unit mobil Pemadam Kebakaran (PMK) diterjunkan ke lokasi kebakaran. Kebakaran yang terjadi sekira pukul 11.30 WIB tersebut membuat panik karyawan. Akibatnya, ratusan karyawan berlari keluar pabrik untuk menyelamatkan diri.

Salah satu warga Alif (32) mengatakan, terlihat dari jalan raya asap hitam membumbung ke langit dari bagian belakang pabrik. "Di bagian belakang, terlihat asap hitam. Sepertinya gudang, saya biasanya kirim beras ke pabrik itu tapi hanya sampai bagian depan," ungkapnya.

Petugas PMK mengalami kesulitan dalam memadamkan kobaran api karena yang terbakar adalah minyak.  Selain itu, juga ada banyak barang-barang yang mudah terbakar. Seperti kayu. Sehingga saat dipadamkan menggunakan air, api justru semakin membesar. 


Komandan Damkar Kota Mojokerto mengatakan, Suyitno mengatakan, ada sebanyak tujuh unit mobil PMK yang diterjunkan ke lokasi kejadian. "Yang terbakar bagian produksi minyak kopra. Ada dua tungku yang terbakar. Karena ini minyak, kalau dipadamkan dengan api tidak malah padam, tapi malah membesar," katanya.

Masih kata Suyitno, sehingga harus menggunakan foom. Diduga titik api berasal dari dalam gudang produksi minyak kelapa. Proses memasak yang diduga terlalu panas sehingga menimbulkan gesekan dan menyebabkan kebakaran. Untuk proses pembasahan, petugas mendatangkan alat berat. 

Sementara itu, Kapolsek Jetis, Kompol Soegeng mengatakan, pihaknya mendatangkan alat berat untuk membongkar tumpukan bahan baku kelapa yang terbakar. "Sudah didatangkan bego karena di bagian bawah kan masih membara. Namanya kopra, kelapa jadi dikeruk, di skrop," jelasnya.

Kapolsek memastikan tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran di pabrik pengolahan minyak kelapa tersebut. Terkait penyebab kebakaran dan kerugian, lanjut Kapolsek, pihaknya belum bisa memastikan karena masih dilakukan penyelidikan pihaknya.*(ning). 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda